Senin, 09 Juli 2012

Siswa SLB Dibantu Rp1 Juta Perbulan

Siswa SLB Dibantu Rp1 Juta Perbulan:
JAKARTA--Tingginya biaya operasional untuk sekolah berkebutuhan khusus atau Sekolah Luar Biasa (SLB), pemerintah menargetkan akan meningkatkan jumlah bantuan operasional sekolah (BOS) khusus SLB hingga mencapai Rp 1 juta per anak per bulan. Saat ini, besaran BOS khusus untuk SLB hanya mencapai Rp750 ribu per anak per bulan. Direktur Pembinaan Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus (PKLK) Kemdikbud, Mudjito mengungkapkan, penambahan besaran BOS tersebut akan diperoleh dari APBN dan APBN-P 2012. Bahkan, saat ini juga sudah dalam proses pencairan. Saya sudah membuat surat edarannya. Bulan Juli ini harus sudah diproses karena kita ingin meringankan beban orang tua. Untuk jenjang SLB SD dan SMP sama, yakni Rp 750 ribu per bulan dan nanti akan ditambah Rp 250 ribu dari APBN-P, terang Mudjito di Jakarta, Minggu (8/7). Menurutnya, DIPA sudah mulai diproses dan hanya tinggal menunggu pencairannya saja. Anggaran tersebut rencananya akan diperuntukkan bagi 106 ribu anak berkebutuhan khusus. Selain itu, kami juga menyiapkan bantuan biaya operasional khusus untuk SLB masing-masing sebesar Rp 40 juta untuk 1600 sekolah, imbuhnya. Untuk diketahui, jumlah anak berkebutuhan khusus di Indonesia mencapai 1.544.184 anak, di mana sebanyak 330.764 (21,42 persen) berada dalam rentang usia 5-18 tahun. Mudjito menjelaskan, dari jumlah total tersebut ada sebanyak 245.027 anak berkebutuhan khusus yang tidak dapat bersekolah baik di sekolah reguler maupun di sekolah inklusi. (Cha/jpnn)